
Surat ini kami tulis sesaat sebelum perjamuan
Pesta keluarga kudus Nasareth
Saat kami para lanjut usia
Merayakan rahmat usia panjang
Yang Tuhan limpahkan pada kami
Para lanjut usia ini
Kami diberi kesempatan
Untuk merasakan sentuhan cinta
Yang Tuhan salurkan
Melalui GerejaNya yang kudus
Sebab ada waktu kami tak berkomunio bersama
Ketika kekuatan kami semakin terbatas
Banyak di antara kami
Yang tak dapat datang ke gereja
Merayakan kebersamaan dalam ekaristi
Sebab tenaga kami sudah sepuh
Kami tak mampu lagi mengayun langkah
Dengan bebas tanpa bantuan
Kami telah masuk usia senja
Anak cucu menyapa kami oma dan opa
Di saat natal kami tinggal di rumah
Sebab urat tubuh kami semakin kaku
Mengharuskan kami tak bebas bergerak
Di waktu paskah
Kami rayakan di rumah
Menunggu kiriman hosti kudus
Yang mungkin akan dikirim prodiakon
Di saat itu kami bertemu Yesus
Dalam hati kami masing-masing
Kami sudah tidak gesit lagi
Seperti di saat masa muda
Tubuh kami sudah semakin ringkih
Langkah kami gemetaran
Bahkan harus duduk di kursi roda
Mata kami tak setajam dahulu
Kami tak mampu melihat dengan cermat
Suara kami tak lantang lagi
Bahkan tak dapat bicara lagi
Seringkali kami tak ingat lagi
Nama-nama anak cucu
Lupa menyapa sahabat kenalan
Kami benar-benar tak sempurna lagi
Seperti saat kami masih berusia muda
Kami sudah sepuh
Tak dapat aktif dalam pelayanan
Maka kami harapkan para anak cucu
Mengambil peran kami
Dalam hidup menggereja dan bermasyarakat
Tapi kalian perlu memahami
Bahwa kami bukan tak berguna
Sebab di saat kami diam di rumah
Kami berdoa untuk Gereja semesta
Dan untuk kesatuan Gereja Kristus
Kami para lansia
Masih tetap murid Yesus
Yang melayani sesama
Melalui doa-doa harian kami
Anak cucu pasti tak mendengar
Saat kami melafal doa
Tapi kalian harus tahu
Tuhan yang mendengar
Dan mengabulkan dengan sukacita
Kami pun pinta doa darimu
Untuk bekal perjalanan kami
Sebab sewaktu-waktu tanpa rencana
Tuhan nemanggil kami pulang padaNya
Dan kami selalu siap
Kapan waktu dan dimana pun tempatnya
Ubung, 31.12.2023