LINTAS PAROKI

SEMARAK PASKAH BERSAMA LANSIA

Minggu II Paskah dikenal sebagai Minggu Kerahiman Ilahi. Perayaan ini didasarkan pada ajaran Paus Yohanes Paulus II yang menetapkan Minggu II Paskah sebagai Minggu Kerahiman Ilahi.

Pada hari Minggu pertengahan April itu, di Paroki Santo Yoseph Denpasar, perayaan ini dikhusukan juga untuk para lanjut usia (Lansia).

Perayaan bersama Lansia itu terjadi pada Perayaan Ekaristi (Misa) kedua, pukul 09.00 di Gereja Yesus Gembala Yang Baik, Ubung Kaja, Denpasar. Dalam kesempatan istimewa itu sejumlah umat lansia menempati barisan terdepan bangku umat. Kehadiran mereka turut menyemarakkan Perayaan Paskah yang dikhususkan bagi umat lansia.

Dalam homilinya, P. Yan Madia, SVD, Pastor Paroki Santo Yoseph Denpasar, mengulang kembali ingatan akan peristiwa Yesus yang tersalib di Kalvari. Dalam peristiwa itu, terjadi adegan bahwa seorang prajurit menusuk lambung Yesus dan dari sana memancar air dan darah. Adegan ini kemudian menjadi ilham sekaligus wahyu yang diterima oleh Suster Faustina, yang kemudian menjadi seorang santa. Dari sinilah, lahir peringatan atas “Kerahiman Ilahi”.

Setelah perayaan Ekaristi pukul 10.30, umat lansia diundang menuju basement gereja untuk mengikuti acara ramah-tamah sekaligus “Paskahan Bersama Lansia”. Puluhan lansia menikmati santapan yang telah disediakan sembari menikmati hiburan yang dibawakan khusus oleh OMK Lingkungan Renya Rosari. Maklum, Panitia Paskah mempercayakan perayaan ini kepada mereka.

Tidak hanya itu, mengawali perayaan syukur ini, lima penari yang berasal dari Rukun Ibu Paroki membawakan tari Bali sebagai tari pembuka. Para lansia yang menyaksikan pun memberikan apresiasi dan tepuk tangan.

Perayaan ini menjadi istimewa, sebab tidak hanya anak-anak dan OMK yang menghibur mereka, tetapi juga lansia menunjukkan kebolehannya di atas panggung.

Salah satu umat lansia, yakni Opa Daryono, didaulat untuk bernyanyi sekaligus berjoget. Sesepuh asal Lingkungan Renya Rosari ini pun mampu menggembirakan suasana sehingga opa-oma yang hadir turut bernyanyi dan berjoget bersama. Perayaan sukacita ini pun berakhir pukul 13.00.

Penulis
Joshua Jolly SC

Editor: Hiro

Show More

KOMISI KOMUNIKASI SOSIAL

Tim Redaksi *Pelindung Mgr. DR. Silvester San (Uskup Keuskupan Denpasar) *Pemimpin Umum/Penanggung Jawab/Pemimpin Redaksi RD. Herman Yoseph Babey (Ketua Komisi Komsos) *Redaktur: Hironimus Adil- Blasius Naya Manuk- Christin Herman- J Kustati Tukan-

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
error: Content is protected !!
Close
Close