LINTAS PAROKI

MISA PEMBUKAAN BULAN ROSARIO

Oleh : J.Kustati Tukan

Gereja Roh Kudus Katedral Denpasar, 1/10/2020 jam 18.00 Wita menyelenggarakan Perayaan Ekaristi Kudus pembukaan Bulan Rosario.

Di awal misa, RD. Rony Alfridus Bere Lelo, Pastor Rekan Paroki Katedral, yang memimpin misa itu menyampaikan bahwa perayaan ini mengawali devosisl kepada Bunda Maria selama Oktober 2020 ini.

Dalam homilinya, Rm Rony menyampaikan, hari ini Gereja Katolik merayakan pesta St. Theresia dari Kanak-kanak Yesus.

“Santa Theresia banyak mendapatkan berkat dari Allah,” katanya.

Romo Rony menambahkan, dalam pandangan St. Theresia, untuk mencapai kesucian itu tidak perlu melakukan hal-hal yang hebat, tetapi lakukanlah hal-hal kecil dengan tulus.

Seperti bacaan Injil hari ini, Yesus bersabda kepada para murid, jika mereka tidak bertobat dan menjadi seperti anak kecil, maka mereka tidak akan masuk Kerajaan Surga.

Demikian juga dengan St. Perawan Maria, menjadikan dirinya seperti anak kecil, dan menyerahkan seluruh hidupnya bagi karya keselamatan Allah.

“Kita semua perlu belajar melakukan hal-hal kecil dengan tulus ikhlas. Biarlah Tuhan memakai diri kita, untuk karya keselamatan Allah dan menyebarkan karya pewartaan Allah di dunia,” harap Rm. Rony.

Dalam perayaan ini, tepatnya sebelum Doa Syukur Agung, dilaksanakan pemberkatan patung Bunda Maria yang diperbaharui.

Patung Bunda Maria itu bukan yang baru, hanya dicat ulang dan diperindah agar umat yang berdevosi lebih nyaman lagi dalam berdoa melalui Bunda Maria. ***J.Kustati Tukan

Show More

KOMISI KOMUNIKASI SOSIAL

Tim Redaksi *Pelindung Mgr. DR. Silvester San (Uskup Keuskupan Denpasar) *Pemimpin Umum/Penanggung Jawab/Pemimpin Redaksi RD. Herman Yoseph Babey (Ketua Komisi Komsos) *Redaktur: Hironimus Adil- Blasius Naya Manuk- Christin Herman- J Kustati Tukan-

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
error: Content is protected !!
Close
Close