DOA-DOA SENYAP
Trending

Jangan Biarkan Kami Berkhianat

Oleh: Agust G Thuru

Bacaan Injil Yohanes 13:21-33,36-38

Dalam perjamuan malam terakhir dengan murid-murid-Nya, Yesus sangat terharu lalu bersaksi: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya seorang di antara kamu akan menyerahkan Aku” (Yohanes 13:21)

Tuhan, hari ini kami mendengar firman
Mengisahkan pada perjamuan terakhir
Engkau bersaksi kepada para murid-Mu
Bahwa ada di antara para murid-Mu itu
Yang akan menyerahkan-Mu
Ia yang akan mengkhianati-Mu

Kesaksian-Mu membuat para murid
Saling berpandangan satu sama lain
Ragu-ragu siapa yang Engkau maksudkan
Ketika murid-Mu minta jawaban
Siapa yang Engkau maksudkan
Engkau menjawab: Dia yang kuberi roti
Sesudah Engkau mencelupkannya

Kepada Yudas Iskariot
Engkau menyerahkan roti itu
Kepadanya Engkau berkata
Apa yang hendak kau perbuat
Perbuatlah dengan segera
Namun tidak seorangpun murid-Mu
Yang mengerti apa maksud-Mu

Engkau mengatakan pada para murid-Mu
Bahwa Anak Manusia dipermuliakan
Engkau katakan ke tempat Engkau pergi
Tidak mungkin kamu datang
Engkau berkata kepada Simon Petrus
Sebelum ayam berkokok
Engkau telah menyangkal aku tiga kali

Tuhan,pengkhianatan Yudas Iskariot
Itu juga yang sering kami lakukan
Mengkhianati-Mu berulang-ulang
Sebab ketika kami nyatakan tobat
Godaan terus datang silih berganti
Dan kami jatuh lagi dalam dosa

Seperti Petrus yang menyangkal-Mu
Kamipun seringkali menyangkal-Mu
Bahkan berulang kali kami lakukan
Kami tidak berani berterus terang
Menyatakan diri sebagai murid-Mu
Dan tidak siap menerima penderitaan
Oleh karena keteguhan iman kepada-Mu

Tuhan, pengkhianatan dan penyangkalan
Yang sering kami lakukan pada-Mu
Adalah seperti tombak di kedua ujungnya
Yang dapat melukai diri kami sendiri
Melukai setiap orang yang kami khianati
Melukai siapa saja di saat kami marah

Maka kami mohon kepada-Mu
Di saat kami tergoda mengkhianati-Mu
Sadarkan kami dan ikatkan hati kami
Ke dalam karya pelayanan pada sesama
Di saat tergoda ingin menyangkal-Mu
Sadarkan kami dan kembalikan kami
Kepada kasih-Mu melalui jalan kasih sesama

Temanilah perjalanan hidup kami
Baik dalam suka maupun di saat duka
Jangan biarkan kami mengkhianati Engkau
Di saat kami menghadapi tantangan
Jangan biarkan kami menyangkal Engkau
Di saat kami dalam tugas pelayanan, amin.

Denpasar, 30 02 2021

Show More

KOMISI KOMUNIKASI SOSIAL

Tim Redaksi *Pelindung Mgr. DR. Silvester San (Uskup Keuskupan Denpasar) *Pemimpin Umum/Penanggung Jawab/Pemimpin Redaksi RD. Herman Yoseph Babey (Ketua Komisi Komsos) *Redaktur: Hironimus Adil- Blasius Naya Manuk- Christin Herman- J Kustati Tukan-

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button
error: Content is protected !!
Close
Close