PUSAT PASTORAL
Trending

35 Tahun Ziarah Imamat Bapak Uskup dan Vikjen

Keuskupandenpasar.net. 29 Juli 1988, di Lapangan Samador, Maumere, Flores, bersama belasan imam baru lainnya, Mgr. Silvester San dan Vikjen Keuskupan Denpasar, RP. Yosef Wora, SVD, menerima rahmat tahbisan imamat dari Uskup Agung Ende kala itu, Mgr. Donatus Djagom, SVD.

35 tahun ziarah imamat itu dijalankan. Seusai ditahbiskan, masing-masing melakonkan karya imamatnya di tempat berbeda. Mgr. San, sebagai imam Diosesan Keuskupan Agung Ende, ditempatkan di Mataloko, sementara Rm. Yosef menjadi misionaris ke Provinsi SVD Jawa dan ditempatkan di Paroki Hati Kudus Yesus Palasari, Keuskupan Denpasar.

Rencana Tuhan selalu indah. Bukan sebuah kebetulan, jika pada tahun 2009 Kedua sahabat yang sama-sama ditahbiskan di tempat dan waktu yang sama itu, dipertemukan kembali oleh Tuhan di Keuskupan Denpasar, seiring diangkatnya Mgr.Slivester San, sebagai Uskup Denpasar.

Setelah resmi ditahbiskan menjadi Uskup, Mgr. San, tanpa ragu mengangkat Rm. Yosef Wora, SVD, sebagai Vikaris Jendral (Vikjen) Keuskupan Denpasar. Sebelumnya, selama tahta kosong setelah meninggalnya Mgr. Benyamin Yosef Bria, Rm. Yosef Wora adalah Administrator Keuskupan Denpasar.

Melody Bali Voice memeriahkan acara syukur Imamat ke 35 Bapak Uskup dan Vikjen

Pada 2013 silam, kedua gembala sama-sama merayakan Pesta Perak (25 tahun) Imamatnya. Waktu terus berlalu dan kini usia imamat itu telah mencapai 35 tahun.

Menyukuri 35 tahun imamat kedua gembala ini, keluarga besar Keuskupan Denpasar menyelenggarakan sebuah acara syukuran sederhana di wisma keuskupan, Sabtu (29/7/2023) lalu. Acaranya hanya makan siang yang dihadiri oleh sejumlah imam dan biarawati, keluarga besar keuskupan dan beberapa undangan terbatas lainnya.

Namun sebelum acara resepsi di siang hari, kedua Yubilaris memimpin misa harian (pagi) sekaligus syukur ulang tahun imamatnya di dua tempat berbeda. Bapak Uskup, merayakan Ekaristi syukur bersama keluarga besar Suster-suster OSF di Kapela Biara OSF Denpasar. Sementara Romo Yosef, didamping RD. Yohanes Kadek Ariana, mempersembahkan Ekariti syukur bersama keluarga besar Keuskupan Denpasar di Kapel Keuskupan.

Band “dadakan” para imam yang hadir dalam acara syukuran HUT Imamat ke-35 Bapak Uskup dan Vikjen

Dalam acara resepsi sederhana di aula keuskupan siang harinya, sebelum pemotongan tumpeng oleh kedua yubilaris, Direktur Puspas, RD. Herman Yoseph Babey, mewakili keluarga besar Keuskupan Denpasar, menyampaikan proficiat kepada kedua Gembala Keuskupan Denpasar ini serta memanjatkan syukur kepada Tuhan atas rahmat imamat yang telah dijalani Bapak Uskup dan Vikjen selama 35 tahun.

Romo Babey, juga menyampaikan terima kasih kepada kedua gembala yang selalu ada dan mendukung penuh setiap karya pastoral Keuskupan Denpasar dan berharap agar selalu diberikan rahmat kesehatan serta sukacita dalam menjalani karya pelayanan ke depannya.

Romo Babey juga menghaturkan terima kasih kepada seluruh umat yang mendukung dengan caranya masing-masing serta mendoakan kedua gembala. Terima kasih khusus juga disampaikan Romo Babey kepada semua yang hadir saat itu dan mengajak mereka untuk bersukacita bersama Bapak Uskup dan Vikjen serta mohon doanya selalu.

Selanjutnya, acara yang dipandu RD. Flavianus Endi, kepada kedua Yubilaris diberi kesempatan untuk mengungkapkan isi hatinya. Vikjen Rm. Yosef Wora, SVD mengungkapkan “Syukur kepada Tuhan, tak terasa sudah 35 tahun.”

Romo Yosef mengungkapkan bahwa sejak selesai ditahbiskan, langsung ditempatkan di Keuskupan Denpasar. “Saya mengabdikan diri 35 tahun di sini (Keuskupan Denpasar). Mohon selalu dukungan doa,” ungkapnya.

Perjalanan imamat Romo Yosef, berawal dari menjadi Pastor Rekan lalu Pastor Paroki Palasari. Kemudian menjadi Pastor Paroki Roh Kudus Katedral sekaligus Deken Bali Timur. Sempat menjadi pimpinan sementara Keuskupan Denpasar sebagai Administrator saat tahta lowong hingga Uskup San ditahbiskan. Tahun 2009 sampai sekarang menjadi Vikjen Keuskupan Denpasar, sekaligus Ketua Yayasan Dendios yang membawahi beberapa klinik kesehatan dan tempat penitipan anak.

Menurut Romo Yosef, syukur atas 35 tahun imamat ini lebih bermakna kalau bersama seluruh imam, biarawan-biarawati dan umat dapat melaksanakan tugas masing-masing dengan baik dalam karya pastoral Keuskupan Denpasar ini.

“Saya bersama Bapak Uskup sangat gembira, karena banyak orang selalu mendukung kehadiran kami di keuskupan ini. Terima kasih, Tuhan memberkati,” pungkasnya.

Selanjutnya sapaan kasih Bapak Uskup San. “Hari ini kita bersyukur kepada Tuhan bersama saya dan Romo Yosef. Bersama kami juga di bulan ini ada beberapa yang merayakan ulang tahun, baik ulang tahun imamat maupun kelahiran,” ungkap Bapak Uskup.

Sebagai informasi, pada bulan Juli ada imam yang merayakan ulang tahun imamat yaitu RD. Flavianus Endi (26 Juli), dan RD. Herman Yoseph Babey yang merayakan HUT kelahiran (26 Juli) dan HUT Imamat (30 Juli). Lalu bersamaan HUT Imamat Bapak Uskup dan Vikjen, RD. Yulius Kehi yang merayakan HUT kelahiran pada 29 Juli. Ada juga karyawan dan karyawati Keuskupan yang merayakan HUT kelahiran.

Bapak Uskup menerangkan, jumlah imam baru yang ditahbiskan pada 29 Juli 1988 di Maumere, ada 14 orang.

Sejumlah imam dan undangan yang hadir foto bersama kedua Yubilaris

“Dalam perjalan 35 tahun ini ada suka dan duka, banyak rintangan juga kemudahan. Semuanya dilewati dengan syukur. Syukur itulah nada dasar dari perayaan sederhana ini,” kata Bapak Uskup.

Baik Romo Yosef maupun Bapak Uskup, sama-sama menyampaikan limpah terima kasih kepada seluruh imam, biarawan-biarawati yang berkarya di Keuskupan Denpasar, juga seluruh umat dan pihak-pihak lainnya yang telah mendukung tugas dan karya mereka di Keuskupan Denpasar selama waktu yang telah lewat dan selalu mengharapkan dukungan doa untuk perjalanan imamat ke depannya.

Acara syukur sederhana itu, dimeriahkan oleh boyband dari Melody Bali Voice. Tidak kalah keren juga penampilan sejumlah imam yang memawawakan beberapa lagu.

Selamat Ulang Tahun Imamat ke-35 Bapak Uskup dan Vikjen. Tuhan selalu menolong. ***

Penulis : Hironimus Adil
Show More

KOMISI KOMUNIKASI SOSIAL

Tim Redaksi *Pelindung Mgr. DR. Silvester San (Uskup Keuskupan Denpasar) *Pemimpin Umum/Penanggung Jawab/Pemimpin Redaksi RD. Herman Yoseph Babey (Ketua Komisi Komsos) *Redaktur: Hironimus Adil- Blasius Naya Manuk- Christin Herman- J Kustati Tukan-

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
error: Content is protected !!
Close
Close